hendriwuzzup.blogspot.com - Game 'Angry Bird' Ala Jokowi, kedengarannya memang terdengar baru, namun game ini sudah dimainkan oleh banyak orang di dunia maya khususnya.
Angry Bird ala Jokowi ini diadaptasi dari Game Angry Bird buatan Rovio. Ini merupakan inovasi baru yang menggunakan branding Jokowi dalam pilkada DKI pada putaran kedua.
Game Angry Birds ala Jokowi ini sudah lebih dari 50.000 kali dimainkan oleh orang-orang di dunia maya. Game ini bertema Selamatkan Jakarta yang tokoh utamanya adalah Joko Widodo atau yang sering dipanggil Jokowi. Pencetus pertama game ini adalah Juwanda. Game ini bisa di akses melalui Facebook apps.facebook.com/selamatkanjakarta atau PC www.metric-design.com/game.swf. Untuk versi beta ini terdapat 30 level permainan, dan akan ditambah lagi setelah launching resmi, yang rencananya akan dilaunching langsung oleh Jokowi sendiri.
Game ini berisi sebuah pesan dan harapan secara tidak langsung bagi Pak Jokowi kepada masyarakat khususnya masyarakat Jakarta agar jangan sampai ketika menjadi Gubernur mengambil kebijakan-kebijakan yang menyakiti warganya.
0 comments:
Post a Comment